Senin, 16 November 2009

Tips Istiqomah Melaksanakan Qiyamul Lail

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Melaksanakan Qiyamul Lail (Shalat Malam) memerlukan kesungguhan dan kebulatan tekad. Hal demikian tentu akan sangat mudah merealisasikannya dengan izin Allah. Semoga Allah memberikan kemudahan bagi kita semua untuk melaksanakan sejumlah ketaatan. Berikut ini adalah kiat-kiat mudah meninggalkan tempat tidur guna bermunajat dengan Yang Maha Pengasih serta bisa istiqomah dalam melaksanakannya.


Di antara kiat-kiat tersebut adalah:


  1. Diusahakan melakukan shalat 5 waktu secara tepat waktu dan berjamaah di masjid (bagi laki-laki) kemudian melengkapinya dengan sholat sunnah rawatib.
  2. Memprogram aktivitas 24 jam
  3. Memahami kebutuhan akal, jasmani dan rohani dan diberikan secara seimbang.
  4. Mengetahui keutamaan, nilai, dan pahala yang Allah sediakan untuk orang yang melakukan qiyamul lail.
  5. Hindari maksiat dan dosa dan cepatlah istighfar (mohon ampun) ketika melakukan dosa. Sufyan Ats-Tsauri berkata : “Aku sulit sekali melakukan Qiyamul Lail selama 5 bulan disebabkan satu dosa yang aku lakukan”
  6. Mempunyai perasaan bermunajat dengan Allah Yang Maha Pengasih dan Penyayang
  7. Berniat dan bertekad kuat untuk bangun malam guna melaksanakannya. Terutama tekad dan niat tersebut dilakukan sebelum tidur. Ketika kita sudah memasang niat dan tekad untuk qiyamul lail, Insyaallah Allah memudahkan untuk bangun beribadah kepada-Nya.
  8. Saling bekerja sama di antara anggota keluarga untuk melakukan qiyamul lail. Caranya bisa dengan membangunkan, shalat bersama, dsb.
  9. Tidur dalam kondisi bersuci (wudlu).
  10. Jangan lupa berdoa sebelum tidur sekalian bertekad bangun untuk qiamul lail.
  11. Tidak makan hingga terlalu kenyang, terutama sebelum tidur agar badan menjadi ringan untuk ibadah.
  12. Langsung tidur atau istirahat setelah shalat Isya' agar bisa bangun lebih awal. Karenanya, Rasulullah saw. memakruhkan berbincang-bincang sesudah Isya' kecuali jika darurat dan ada kebutuhan.
  13. Hendaknya tidur sejenak di siang hari agar kuat untuk bangun di malam hari.
  14. Membaca sejarah orang-orang yang senantiasa menjaga qiyamul lail agar lebih termotivasi.
  15. Perbanyak dzikir kepada Allah (Dzikir pagi dan petang hari) yang akan menjaga dari godaan syetan.
  16. Senantiasa berdoa kepada Allah agar selalu ditunjukkan jalan yang lurus serta bisa istiqomah dalam melaksanakan qiyamul lail.
  17. Aktifkan alarm untuk membantu.

Demikian tips atau kiat-kiat yang dapat disajikan agar bisa istiqomah mendirikan shalat malam (Qiyamul Lail). Semoga memberikan motivasi kepada kita menjadi orang yang dekat dengan Allah, mulya disisi Allah dan di sisi manusia yang akhirnya menjadi penghuni surga.

Wallahu A'lam Bish-Shawab
Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


2 komentar:

  1. Terima kasih saran atau kiatnya agar bisa melaksanakan shalat tahajud, mudah-mudahan saya diberi kemampuan dan kemudahan untuk tetap melaksanakannya. Amien.

    BalasHapus